Membuat Trading Forex Menjadi Lebih Mudah

Bagaimana Cara Mengikuti Trend ?

Bagaimana Cara Mengikuti Trend - Trading dengan cara mengikuti trend yang sedang terjadi adalah tindakan yang tepat dalam melakukan eksekusi order. Dengan melihat adanya sebuah trend, seorang trader akan memiliki peluang untuk mendapatkan keuntungan pada transaksi yang dilakukannya. Untuk mengetahui adanya sebuah trend, maka diperlukan sebuah petunjuk yang dapat memberikan satu alasan yang kuat untuk mengambil sebuah keputusan. Petunjuk yang umum digunakan oleh para trader adalah dengan menggunakan indikator teknikal.

Para trader yang sudah berpengalaman, biasanya membedakan trend menjadi dua bagian, yaitu trend jangka pendek dan trend jangka panjang. Trend-trend tersebut dipisahkan dengan cara menempatkannya kedalam time frame yang berbeda. Trend jangka pendek hanya digunakan untuk mengambil beberapa poin keuntungan, sedangkan trend jangka panjang digunakan untuk mendapatkan keuntungan yang besar. Masalah yang ada bagi para trader pemula dalam trading forex adalah mereka tidak mengetahui bagaimana trend-trend tersebut terbentuk.

Banyak cara yang dilakukan oleh para trader forex untuk melihat terbentuknya sebuah trend. Salah satu cara yang paling umum dan mudah digunakan adalah dengan menggunakan indikator teknikal, contohnya Moving Average. Seorang trader akan mengetahui adanya sebuah trend dengan cara melihat letak posisi grafik (Candlestik). Perhatikan gambar dibawah ini !

mengikuti trend

Untuk mengikuti trend dalam melakukan transaksi, sebaiknya Anda lakukan setelah trend tersebut dipastikan terbentuk dengan melihatnya pada time frame yang besar. Dengan terbentuknya trend yang ada pada time frame yang besar, maka Anda dapat melakukan beberapa transaksi dengan menggunakan time frame yang lebih kecil untuk mendapatkan keuntungan.

Semoga artikel ini mengingatkan Anda, pentingnya sebuah trend.


Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook